Direktur Utama Perusahaan Umum Daerah Parkir Makassar Raya Yulianti Tomu memerintahkan tim reaksi cepat untuk menindak tegas juru parkir liar yang meresahkan.
Intruksi itu ia digumangkan usai menerima beragam laporan aduan masyarakat baik yang masuk melalui call center Pemerintah Kota Maksssar maupun akun media sosial Perumda Parkir.
“Kita memerintahkan Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menindaklanjuti laporan masyarakat kalau perlu stembaykan tim di titik-titik lokasi yang diindikasikan ada jukir liar disana, Seperti yang terjadi di Jalan Perintis Kemerdekaan dan Jalan Boulevard,”Ujar Direktur Utama, Yulianti Tomu.
Atas adanya persoalan ini Yulianti tomu akan memastikan penindakan ini akan terus dilakukan guna menciptakan keamanan dan kenyamanan parkir bagi masyarakat pengguna jalan.
“Kita berharap pengguna jasa parkir yang ada di Kota Makassar dapat menikmati kenyamanan dan keamanan serta menciptakan Estetika kota lebih tertib dan teratur,”tuturnya.