Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Maros mengikuti kegiatan Apel Bersama dan Halal Bihalal yang diselenggarakan oleh Kementerian Koordinator Bidang Hukum, Hak Asasi Manusia, Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenko Kumham Imipas), pada Rabu (9/4)/2025).
Kegiatan ini dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meeting dan diikuti oleh seluruh jajaran di lingkungan Kemenko Kumham Imipas, Kementerian Hukum (Kemenkum), Kementerian Hak Asasi Manusia (Kemenham), serta Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenimipas) dari berbagai unit pelaksana teknis, termasuk Lapas Maros yang mengikuti dari Lapangan Apel.
Kegiatan yang dilaksanakan dalam suasana syawal ini diawali dengan pelaksanaan apel bersama, dilanjutkan dengan Halal Bihalal secara virtual sebagai bentuk silaturahmi dan penguatan sinergi antar pegawai usai perayaan Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah.
Menteri Koordinator (Menko) Kumham Imipas, Yusril Ihza Mahendra, dalam sambutannya menekankan pentingnya menjaga kekompakan, integritas, dan semangat kolaborasi dalam menjalankan tugas-tugas pemerintahan, khususnya di bidang Hukum, HAM, Imigrasi dan pemasyarakatan.
“Momentum Idul Fitri ini hendaknya dijadikan titik balik untuk memperkuat nilai-nilai kebersamaan, keikhlasan, dan profesionalisme dalam bekerja. Kita semua diharapkan mampu menjadi bagian dari perubahan ke arah yang lebih baik, baik secara personal maupun institusional,” ujar Yusril.
Kepala Lapas Kelas IIB Maros, Ali Imran, dalam keterangannya usai kegiatan, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan Apel Bersama dan Halal Bihalal yang dinilai mampu memperkuat semangat kerja dan persaudaraan antar pegawai, meskipun dilakukan secara virtual.
“Halal bihalal ini bukan hanya sebatas seremoni, melainkan menjadi sarana refleksi diri dan memperkuat harmoni dalam pelaksanaan tugas. Kami di Lapas Maros akan terus berkomitmen menjaga solidaritas dan meningkatkan kualitas pelayanan pemasyarakatan,” ujar Imran.
Kegiatan ini juga menjadi pengingat pentingnya menjaga hubungan baik antar pegawai serta meningkatkan rasa tanggung jawab bersama dalam menjalankan amanah sebagai aparatur sipil negara.
Dengan semangat Idul Fitri dan nilai-nilai fitrah yang diusung dalam kegiatan ini, diharapkan seluruh jajaran Lapas Kelas IIB Maros semakin termotivasi untuk memberikan pengabdian terbaik bagi institusi dan masyarakat.(*/Eka)