Dalam rangka meningkatkan kwalifikasi pelatih tenis meja di Sulawesi Selatan yang berwawasan ilmia sesuai Undang-undang SKN Nomor: 5 Tahun 2015, Tentang sertifikasi pelatih.
Serta mengantisipasi pelatih yang akan menangani tenis meja Kab/Kota menghadapi PORPROV tahun 2022. Dimana salah satu syarat yang harus dipenuhi untuk melatih tenis meja yaitu memiliki sertifikat pelatih tenis meja tingkat madya(provinsi).
Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia(PTMSI) Kota Makassar melaksanakan Penataran pelatih tenis meja tingkat madya.
Kegiatan ini, dibuka oleh Ketua KONI Kota Makassar, Agar Jaya, didampingi Ketua Umum PTMSI Kota Makassar, Andi Akbar, S.Pd, M.Pd dan Ketua Panitia, Dr. Wahyudin, M.Pd.
Ketua KONI menyampaikan, pada dasarnya KONI sangat mendukung kegiatan yang sifatnya dapat meningkatkan prestasi olahraga di Kota Makassar terutama Tenis Meja. “Kami dari KONI siap untuk terus mengsupport sesuai aturan yang ada,”tegas Agar Jaya.
Hal ini disampaikan Ketua Panitia Wahyuddin kepada Kedai-berita.com melalui WhatsApp Jumat((11/6/2021).
Ustad Wahyu, sapaan karib Wahyuddin, mengungkapkan kegiatan ini, dilaksanakan di hotel Teraskita Makassar, dan sesuai jadwal berlangsung selama tiga hari yaknii, tanggal 11- 13 Juni 2021.
“Pematerinya ada dari tingkat nasional yakni mantan juara Sea Games dan peraih medali emas PON dua kali yakni Yon Mardiono. Selain itu pemateri juga dari akademisi Fakultas Ilmu Keolahragaan(FIK) Universitas Negeri Makassar(UNM), ungkap Ustad Wahyu.
“Jumlah utusan PTMSI Pemkab/Kota maksimal 10 orang, disarankan mengutus satu orang tiap Kab/Kota yang akan melatih tim pra PORDA,” imbuhnya.
Menurut Ustad Wahyu, “Sebagai salah satu persyaratan dari Satgas Covid-19 untuk mengikuti suatu kegiatan maka diwajibkan peserta membawa bukti tes PCR atau antigen terbaru.”
Dia menambahkan, “Bagi peserta yang tidak membawah persyaratan tersebut, diwajibkan mengikuti tes antigen Covid-19, dengan biaya Rp170.000,-”
Kurikulum yang digunakan, mengacu pada kurikulum yang dikeluarkan oleh KONI Pusat dengan rincian, Teknik dasar permainan tenis meja, latihan multi ball, latihan pola dan teknik, serta dasar-dasar ilmu kepelatihan, tutup Ustad Wahyu.(Said)